021-7371040
MIN15@GMAIL.COM
Jl.Mawar I No.73 Jaksel 12330.
blog-img
16/11/2021

Pelaksanaan AKMI Bagi Siswa Kelas 5 di MIN 15 Jakarta Selatan

MIN 15 Jakarta | Pendidikan

Pelaksanaan AKMI Bagi Siswa Kelas 5 MIN 15 Jakarta Selatan
Pelaksanaan AKMI tanggal 16 - 17 November 2021 |
MIN 15 Jakarta melaksanakan  AKMI atau Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia adalah penilaian kompetensi mendasar terhadap seluruh murid madrasah. Baik untuk jenjang MI, MTs maupun MA. AKMI menjadi alat ukur untuk mengembangkan kapasitas diri dan berpartisipasi positif pada masyarakat. 
AKMI menjadi asesmen yang dilakukan pada siswa madrasah sebagai metode penilaian yang komprehensif untuk mendiagnosis kelebihan dan kelemahan siswa pada literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya termasuk survei karakter. Hasil asesmen dapat digunakan oleh guru dan madrasah untuk memperbaiki layanan pendidikan yang dibutuhkan siswa sebagai dasar untuk menyusun suatu rancangan pembelajaranUntuk saat ini yang mengikuti AKMI dikhususkan bagi siswa kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah se-Indonesia termasuk di MIN 15 Jakarta

Selamat dan Sukses Untuk pelaksanaan AKMI 2021

#cerdas_mandiri_berkarakter

Bagikan Ke:

Populer